Senin, 16 September 2019

Media Online (Daring) sebagai Efisiensi, Baik dan Bersih untuk Indonesia Maju


Media komunikasi adalah semua sarana yang dipergunakan untuk memproduksi, mereproduksi, mendistribusikan atau menyebarkan dan menyampaikan informasi. Media komunikasi sangat berperan dalam kehidupan masyarakat. Proses pengiriman informasi di zaman keemasan ini sangat canggih. Teknologi telekomunikasi paling dicari untuk menyampaikan atau mengirimkan informasi ataupun berita karena teknologi telekomunikasi semakin berkembang, semakin cepat, tepat, akuran, mudah, murah, efektif, dan efisien.media massa merupakan istilah yang digunakan untuk mempertegas kehadiran suatu kelas, seksi media yang dirancang sedemikian rupa agar dapat mencapai audiens yang sangat besar dan luas (yang dimaksudkan besar dan luas adalah seluruh penduduk dari suatu bangsa/negara).Pengertian media massa ini makin luas penggunaannya sehubungan dengan lahirnya percetakan oleh Guttenberg di abad pertengahan dan disusul oleh penemuan radio yang melintasi lautan Atlantik pada 1920, terakhir dengan perkembangan jaringan radio, televisi, meluasnya sirkulasi surat kabar dan majalah serta internet yang berhubungan dengan massa.
Media massa modern memiliki ciri, yaitu sumber dapat mentransmisikan pesannya kepada banyak penerima (melalui SMS atau internet misalnya), isi pesan tidak hanya disediakan oleh lembaga atau organisasi namun juga oleh individual, tidak ada perantara, interaksi terjadi pada individu, komunikasi mengalir (berlangsung) ke dalam, dan penerima yang menentukan waktu interaksi.Dalam hal ini internet dan handphone termasuk kedalam media massa modern. Perbedaan internet dibanding media komunikasi klasik dapat dilihat dari dua sisi, yaitu penggunanya oleh komunikator dan komunikan serta sisi karakteristik internet sebagai media komunikasi.
Perkembangan teknologi komunikasi dan informasi yang semakin pesat dewasa ini, telah membuat dunia terasa makin luas dan ruang seolah menjadi tak berjarak lagi. Mulai dari wahana teknologi komunikasi yang paling sederhana berupa perangkat radio dan televisi hingga komputer dan telpon genggam dengan aplikasi tanpa kabel, membuat informasi dan perdagangan berkembang dengan sangat cepat. Perubahan informasi kini tidak lagi dalam jangka minggu atau hari bahkan jam melainkan sudah  berada dalam skala menit bahkan detik dan ini dapat diperoleh melalui sumber informasi yang disebut internet untuk melakukan online.Internet merupakan jaringan komputer yang terhubung satu sama lainnya melalui media komunikasi. Internet memang menyediakan suatu ruangan bagi khalayak untuk berekspresi, baik lewat tulisan, video, gambar, suara ataupun gabungan keempatnya namun tidak semua konten dalam internet memiliki nilai kepentingan untuk diketahui oleh khalayak luas.
Lewat media baru (Online) ini kini manusia sebagai pelaku komunikasi dapat lebih mudah,praktis dan efisiensi dalam melakukan berinteraksi serta menemukan berbagai jawaban dari pertanyaan-pertanyaan dalam kehidupan sehari-hari.Internet bukan hanya sekedar saluran komunikasi modern, namun juga merupakan rumah baru bagi kelompok-kelompok sosial yang tersegmentasi. Berbagai forum dan komunitas terbentuk dan berkembang melalui kehadiran internet.Indonesia sendiri telah memasuki era digitalisasi media, era industri 4.0, era online (daring) yang dimana menggunakan sistem internet, era keterbukaan informasi publik, era UU ITE, era bebas berpendapat namun tahu aturan mana baik disampaikan dan mana tidak baik untuk disampaikan, era commerce dan startup,era Pemerintah yang bersih dan baik dalam penyelenggara Negara dengan menggunakan sistem online yang akuntabel,transparansi dan profesional agar bebas dari KKN.
Indonesia juga memiliki Universitas berbasis online yang dimana  yang menerapkan sistem belajar terbuka dan jarak jauh menggunakan sistem ONLINE. Sistem belajar ini terbukti efektif untuk meningkatkan daya jangkau dan pemerataan kesempatan pendidikan tinggi yang berkualitas bagi semua warga negara Indonesia dan juga Univeristas ini dimiliki oleh Pemerintah Republik Indonesia atau biasa disebut Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Yaitu Universitas Terbuka.Oleh karena itu media online (daring) atau yang menggunakan sistem online itu merupakan sebagai efisiensi, baik dan bersih untuk Indonesia Maju  demi terwujudnya penyelenggaraan negara yang profesional,transparan,akuntabel,memiliki kredibilitas dan bebas KKN serta meningkatkan disiplin dan etos kerja terciptanya seluruh elemen masyarakat Indonesia menjadi adil dan makmur yang diberkati oleh Tuhan Yang Maha Esa.
Penulis
R Cahyo Prabowo, S.I.Kom,M.I.Kom

Tidak ada komentar:

Kopi Cap Liong Bulan, Mantul Juragan

  Indonesia adalah Negara Pancasila dan Negara Hukum, Indonesia memiliki 17508 Pulau dari Sabang hingga Merauke, Luas keseluruhan Indonesia ...